Fall Out Boy (FOB) menjumpai para penggemarnya di Jakarta pada hari Sabtu, 19 Oktober 2013 lalu dalam rangka mempromosikan album terbaru mereka, Save Rock and Roll. Berlokasi di Skenoo Hall, Gandaria City, FOB tampil maksimal. Selama lebih dari 1 jam, mereka memainkan lagu-lagu dari album terbaru plus lagu-lagu hits mereka yang sudah pasti dinantikan fans.
Tepat jam 8 malam, penonton dikejutkan dengan penampilan empat orang bertopeng di atas panggung. Mereka adalah Patrick Stump (vokal), Pete Wentz (bass), Joe Trohman (gitar) dan Andy Hurley (drum). Sebagai pembuka, lagu The Phoenix yang merupakan singel dari album terbaru mereka berhasil membuat penonton berjingkrakan, hingga Skenoo Hall bergetar. Tidak hanya topeng, Pete dan Joe juga mengibarkan bendera putih bertuliskan FOB yang semakin membuat riuh teriakan penonton terdengar membahana.
Tanpa basa basi, band asal Illinois, Amerika Serikat ini melanjutkan dengan lagu I Slept With Someone In Fall Out Boy And All I Got Was This Stupid Song Written About Me, A Little Sixteen Candles dan This Ain't a Scene, It's an Arms Race. Semua penonton yang malam itu didominasi cewek bernyanyi bersama-sama sambil berjingkrakan. “Jakarta, let me hear you say yeeahh…,” kata Pete yang tentu disambut teriakan ‘yeah’ lantang dari penonton. Sesuai dengan hari berlangsungnya konser yang menampilkan sekitar 17 lagu mereka tersebut, Saturday dijadikan penutup dengan Pete yang menggantikan Patrick pada vokal. Fans pun puas!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar